Breaking News

Tia Rahmania Minta Kader PDI Perjuangan Kompak



ANABERITA.COM, POLITIK - DPC PDI Perjuangan melaksanakan halal bihalal bersama para Pengurus DPC Bamusi Kabupaten Pandeglang, bertempat di Majlis Daar-el Mutafaa'ilin Alhadziq Kampung Lewiliang, Desa Kananga, Kecamatan Menes. Sabtu (14/05/2022).


Acara tersebut dihadiri oleh  Ketua Bamusi DPC Pandeglang,  Tb Asep Saepurohman,  Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Banten Tia Rahmania dan Pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pandeglang yang mewakili Sekertaris Syaeful Bachri, juga Para pengurus jajaran Bamusi Pandeglang.


Acara berjalan dengan lancar dan penuh hikmat, yang di hadiri oleh jajaran pengurus bamusi kabupaten Pandeglang karan bamusi adalah bagian keluarga dari sayap-sayap PDI Perjuangan.


Ketua DPC Bamusi Pandeglang Asep Saepurohman, mengatakan dalam sambutannya, berterimakasih kepada semua pengurus bamusi yang sudah menyempatkan waktunya hadir..


Sekertaris Syaeful Bachri mengatakan,ini adalah momentum bagipengurus DPC PDI Perjuangan bersama Bamusi untuk selalu menjalin silaturahmi dengan baik, karna bamusi adalah sayap-sayap Partai PDI Perjuangan, untuk sama-sama kita menjaga kedaulatan NKRI dan menangkal berita-berita hoax yang saat ini marak terjadi.


"Dan bamusi pandeglang adalah pejuang dakwah PDI perjuangan, untuk meluruskan Adanya Paham-paham radikalisme di tanah air  khusunya di pandeglang," tukasnya.


Sementara itu, Wakil ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Banten Tia Rahmania,  mengatakan sangat berterimakasih kepada pengurus Bamusi yang hadir  untuk saling memaafkan, karna kita sebagai manusia tidak luput dari kesalahan yang disengaja maupun tidak disengaja.


"Semoga kita selalu menjaga kekompakan dan gotong royong, untuk bersatu dalam bingkei NKRI harga mati, dan saya berharap semoga para pengurus Bamusi Pandeglang menjadi kekuatan PDI Perjuangan terutama di bidang dakwah," kata Rahmania.


Menurutnya, untuk menjadi sayap utama PDI perjuangan, dalam menangakal segala macam-macam yang akan mengadu domba terutama dari segi paham radikalisme, yang terpenting agar selalu memberikan trobosan dan dedikasi yang tinggi terhadap ajaran islam yang rahmatan lil'alamin. 


Reporter : Irvan
Editor: Karnoto

0 Komentar

Type and hit Enter to search

Close