Breaking News

Nurrotul Uyun, Kepincut PKS Sejak Kuliah Kini Menjadi Ahli Strategi untuk HelldySanuji



BANTENPERSPEKTIF.COM, SOSOK -  Menyorot Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Kota Cilegon tidak bisa lepas dari sosok perempuan bernama Nurrotul Uyun. Selain posisi strategis sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Cilegon, Uyun juga menjadi punggawa strategi pemenangan HelldySanuji pada Pilkada Kota Cilegon 2020.

Lalu siapa sebenarnya perempuan yang pernah berkarir sebagai guru ini? Berdasarkan wawancara langsung dengan Uyun, perempuan kelahiran Serang pada 2 Februari 1976 ini mengaku sudah kepincut PKS sejak kuliah.

"Ketika itu saya masih kuliah dan melihat aktivitas sosial yang dilakukan PKS dan dari situ saya sense dengan PKS. Karena kebetulan saya sendiri suka dengan kegiatan sosial," aku Uyun saat menceritakan awal mula bergabung  bersama PKS.

Uyun merupakan alumnus Fakultas Ekonomi Program Studi Akuntansi di Universitas Islam Bandung, Jawa Barat. Usai menamatkan kuliah, Uyun tidak langsung terjun ke dunia politik melainkan berkarir menjadi seorang guru.

"Saya dulu sebelum karir di dunia politik adalah seorang guru," kata Uyun. Baru ditahun 2009 Uyun aktif dan memulai karir politiknya dari bawah yaitu menjadi Ketua Bidang Kewanitaan DPC PKS Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon.

Karir politiknya secara perlahan naik dan dipercaya menjadi Ketua Bidang Perempuan DPD PKS Kota Cilegon pada periode 2010 hingga 2014 dan sekarang menjadi Ketua Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga DPD PKS Kota Cilegon.

Pada pemilihan legislatif ditahun 2014, Uyun pun maju sebagai caleg dan akhirnya terpilih menjadi anggota DPRD Kota Cilegon periode 2014 - 2019. Uyun pun semakin mantap untuk berkarir di dunia politik hingga akhirnya kini menjadi Wakil Ketua DPRD Kota Cilegon karena pada Pileg 2019 ia kembali terpilih untuk kali keduanya sebagai anggota parlemen.

Pada periode tahun lalu,  Uyun dipercaya menjadi Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Cilegon yaitu pada tahun 2017 - 2019. Kini posisi strategis pun ia emban yaitu Wakil Ketua DPRD Kota Cilegon untuk periode 2019 sampai sekarang.


Alasan Berkarir Didunia Politik
Sebagai perempuan Uyun mengaku tertantang untuk terjun ke dunia politik. Ia menguatarkan alasannya mengapa memilih karir di dunia politik. Menurutnya, di politik dirinya banyak memiliki kesempatan untuk mengadvokasi masyarakat, melayani dan memperjuangkan aspirasi serta hak - hak masyarakat terhadap pemerintah.

Alasan itulah yang membuat Uyun mantap untuk berkarir di dunia politik dan memilih PKS sebagai kendaraan untuk karir politiknya hingga saat ini. "Alhamdulillah saya karir politiknya dengan PKS yang publik sudah bisa menilai bagaimana komitmen PKS dengan masyarakat," kata Uyun.


Menjadi Manajer Strategi Kemenangan HelldySanuji
Menjadi anggota parlemen di Kota Cilegon dua periode dan kini memiliki posisi strategis sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Cilegon membuat Uyun menjadi sorotan eksternal termasuk diinternal dan dinilai oleh tim pasangan HelldySanuji layak menjadi punggawa ahli strategi untuk kemenangan HelldySanuji.

Uyun dipercaya menjadi Manajer Satu Tim Pemenangan HelldySanuji. Tim ini memiliki tugas khusus diantaranya mengkoordinasikan semua kegiatan kandidat, mengkoordinir cluster perencanaan strategis, merumuskan rencana kerja pemenangan dan merumuskan kebijakan-kebijakan strategis.

"Tim ini membawahi sejumlah divisi dan memang terkait strategi," kata Uyun. Bahkan Re-Branding HelldySanuji yang beberapa hari dilakukan merupakan salah satu gawean yang menjadi tanggungjawab Uyun sebagai punggawa ahli strategi.

Saat launching Uyun memang tampil dengan performance meyakinkan dan percaya diri yang full. Public speakinngya pun cukup baik sehingga wajar ia dipercaya menjadi tim startegis. Terkait kemenangan HelldySanuji, Uyun mengaku optimistis bahwa pasangan ini akan bisa memenangkan pilkada 2020.

"Insya Allah kita optimis bisa memenangkan pilkada 2020 karena memang masyarakat Kota Cilegon membutuhkan perubahan untuk menuju Kota Cilegon modern dan bermartabat," kata Uyun dengan percaya diri.

Penulis : Karnoto

0 Komentar

Type and hit Enter to search

Close