Breaking News

Ikuti Pendidikan Lemhanas, Ketua IWAPI Jabar Keliling Banten Empat Hari

Masrura Ramidjal, Ketua Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Provinsi Jawa Barat menjadi salah satu peserta Studi Strategis Dalam Negeri Program Pendidikan Reguler LXII Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas) tahun 2021.Masrura dan peserta lainnya akan berada di Banten selama 4 hari. Doc/Foto:Pribadi

BANTENPERSPEKTIF.COM, EVENT -  Selama empat hari berturut - turut sejak Senin hingga Kamis mendatang para peserta Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) LXII Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas) akan berada di Provinsi Banten untuk mengikuti berbagai macam kegiatan.

Dari peserta yang mengikuti acara Lemhanas tersebut terdapat salah seorang pengusaha wanita sekaligus Ketua Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Provinsi Jawa Barat, Masrura Ramidjal.

Saat dikonfirmasi BantenPerspektif, Masrura membenarkan jika dirinya merupakan salah satu peserta yang mengikuti acara tersebut. "Iya, saya peserta Studi Strategis Dalam Negeri Lemahanas," kata Masrura.

Dikatakan Masrura, ia dan peserta lainnya akan berada di Banten selama empat hari sejak Senin kemarin. Masrura dan peserta pendidikan Lemhanas tersebut telah bertandang ke sejumlah titik, diantaran.

Mereka juga telah bertemu dengan Gubernur Banten Wahidin Halim dan mendapatkan ulasan seputar budaya dan kondisi masyarakat Banten. Hari ini (Selasa, 6 April 2021) mereka ke Kota Cilegon untuk bertemua dengan kepala daerah di kota baja tersebut. "Sekarang lagi di Kota cilegon," kata Masrura. (kar)

0 Komentar

Type and hit Enter to search

Close